Puluhan anggota Praja Muda Karana (Pramuka) terlihat bergembira tatkala mengikuti kegiatan bermain dan belajar di obyek wisata sejarah Goa Selarong Bantul, Rabu (20/09/2017) pagi.
Ya, mereka adalah anggota Pramuka dari Gugus Depan (Gudep) SDN Suryodiningratan 2 Kwartir Ranting Mantrijeron Kota Yogyakarta, khususnya kelas 3 dan kelas 4, yang sedang mengikuti kegiatan Pesta Siaga.
Didampingi koordinator Lati Palupi, Erfan, Dwi Atiqoh, Hisyam serta Sumardi, para pelajar itu berangkat dari sekolah menggunakan dua unit bus.
Sebelumnya, Kepala SDN Suryodiningratan 2 Yogyakarta selaku Kamabigus (Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan) Dra Rini Padmiharti didampingi Pembina Gudep, Dwi Atiqoh S Sos, terlebih dahulu membekali anak didiknya seputar acara itu beserta persiapannya.
Begitu sampai di Selarong, dilaksanakan upacara dilanjutkan permainan serta pengenalan obyek wisata tersebut.
Seperti diketahui, Goa Selarong memiliki sejarah panjang. Goa ini merupakan markas besar Pangeran Diponegoro sewaktu berperang melawan Belanda.
Goa yang berada di bukit kapur ini lokasinya memang strategis. Di tempat itulah siasat perang disusun. Berdasarkan catatan sejarah, Perang Diponegoro meski berlangsung hanya lima tahun (1825-1830) terbukti membuat tentara Belanda mengalami kekalahan telak sampai-sampai membuat negara itu bangkrut total.
Sumber : KoranBernas
0 Komentar